Sukses

Sebelum Diolah, Masukkan Ayam ke Freezer dan Jangan Cuci

Agar terhindar dari keracunan, simpan ayam ke dalam freezer baru dicuci.

Liputan6.com, Jakarta Ayam yang telah dibeli, terlebih dahulu harus dimasukkan ke dalam freezer sebelum diolah jadi masakan yang lezat.

Alasannya, ayam yang dijual di pasar tradisional atau modern diketahui menyimpan ribuan kuman (campylobacter) yang berpotensi menginfeksi jutaan orang per tahun, bahkan menyebabkan kematian. Untuk itu, sebelum diolah, jangan dicuci menggunakan air terlebih dahulu, namun dimasukan ke dalam freezer lemari pendingin.

Badan Pengawas Obat dan Makanan Amerika atau Food and Drug Administration (FDA), mengungkapkan, kuman yang terdapat di dalam tubuh seekor ayam, telah `membunuh` lebih dari 100 korban akibat muntah-muntah, dan gangguan pencernaan dan perut.

Memang, membekukan ayam bukan jalan yang ampuh untuk membunuh kuman secara menyeluruh. Paling tidak, jumlah itu berkurang dan dapat mencegah orang yang mengonsumsinya dari risiko penyakit berbahaya, dan juga mematikan.

Dikutip dari laman Daily Mail, Rabu (19/11/2014), National Health Service menerangkan bahwa mencuci ayam mentah sebelum dimasak justru dapat meningkatkan risiko pertambahan campylobacter.

Menurut mereka, percikan air yang berasal dari keran selama proses pencucian dapat menyebarkan bakteri ke tangan, pakaian, bahkan peralatan masak.

Biasanya, rasa sakit akan dialami 2 atau 5 hari setelah menyantap ayam tersebut. Jika sudah seperti ini, maka yang terjadi adalah terjadi sindrom iritasi usus, arthritis reaktif, bahkan keguguran.

Juga dapat berakibat fatal pada anak-anak, orang tua, dan orang-orang dengan sistem kekebalan yang rendah.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini