Sukses

Satu Lagi, Dokter di AS Terinfeksi Ebola

Salah seorang dokter, Craig Spencer (33) yang baru saja kembali dari Afrika Barat kembali dinyatakan terinfeksi ebola

Liputan6.com, Jakarta Salah seorang dokter yang baru saja kembali dari Afrika Barat kembali dinyatakan terinfeksi ebola. Craig Spencer (33) merupakan dokter yang telah lama membantu di Guinea dan saat ini sedang dalam isolasi di Rumah Sakit Bellevue.

Newser, Jumat (24/10/2014) melaporkan, dokter tersebut kembali dari Afrika 10 hari yang lalu dan dalam kondisi yang baik. Namun setelah 21 hari, gejalanya muncul. Walikota setempat, Bill de Blasio mangatakan, dia berusaha mengecilkan kekhawatiran masyarakat dengan minimnya informasi rawat inap Spencer.

"Kami pikir, sangat sedikit orang yang kontak langsung dengan dia. Tapi ia sempat dibawa ke rumah sakit dengan demam 103 derajat dan mual," ungkapnya.Spencer sendiri mengaku tinggal bersama tunangannya. Namun kini pihak berwenang telah menutup apartemen mereka dan membagikan selebaran informasi tentang Ebola.

Sejauh ini, Badan pencegahan penyakit (CDC) juga berencana melakukan serangkaian tes lain untuk mamastikan diagnosis awal ebola.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini