Sukses

Kebiasaan Minum yang Bikin Gemuk

Kebisaan mengonsumsi minuman yang tidak tepat juga membuat tubuh gemuk.

Liputan6.com, Jakarta Jika selama ini Anda pikir hanya makanan yang dapat membuat gemuk, mungkin Anda keliru. Sebab menurut Ahli gizi bersertifikat dan pendiri 'Food Coach NYC' Dana James, M.S, kebisaan mengonsumsi minuman yang tidak tepat juga membuat tubuh gemuk.

Coba saja perhatikan kebiasaan Anda selama ini, seperti dikatakan Dana pada Womenshealth, Jumat (29/8/2014) berikut ini:

1. Minum jus

Dari satu sisi, minum jus dengan bahan-bahan alami seperti sayur dan buah memang bermanfaat bagi tubuh. Tapi minuman sehat ini bisa berubah menjadi racun bagi tubuh jika ditambahkan gula.

"Jus akan berubah menjadi minuman dengan ratusan kalori dalam satu porsi," kata Dana.

Dana sendiri menyarankan untuk tetap mengonsumsi buah yang dipotong-potong kecil agar seratnya tidak hilang. Atau jika Anda ingin mencoba jus sayuran, cobalah mengkombinasikan dengan buah yang memiliki rasa manis seperti apel.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Tidak minum air putih



2. Tidak minum air putih yang cukup

Secara khusus, hidrogen dalam minuman membantu melindungi tubuh Anda dari radikal bebas. Masalahnya, kebanyakan orang tidak cukup minum (2 liter sehari).

"Jika Anda kurang minum, hal terburuk adalah tubuh Anda menjadi terbiasa dehidrasi. Anda akan merasa baik-baik saja, padahal dua persen dehidrasi terbukti mengganggu kinerja dan membuat Anda lebih banyak makan," kata Dana.

3. Minum diet soda

Jangan salah, meskipun minuman diet soda memiliki kata 'diet' pada kemasannya, minuman ini masih tidak disarankan untuk menurunkan berat badan.

Dana menyebutkan, para peneliti mengidentifikasi reseptor rasa manis di lidah, tetapi ketika minuman ini masuk ke dalam tubuh, gulanya ternyata mengendap menjadi lemak.

"Diet soda merupakan pengganti gula , seharusnya untuk beberapa alasan, itu tidak perlu diminum jika tidak ingin gemuk. Ini masalah hormonal diet soda. Diet soda juga mengubah cara tubuh Anda merespon gula. Karena pemanis palsu 300-600 kali lebih kuat dari gula biasa," jelas Dana.

3 dari 3 halaman

Minum kopi



4. Minum kopi lebih dari 3 kali sehari

"Jika Anda minum kopi lebih dari tiga cangkir sehari, Anda justru akan merasa lelah seperti habis lari saat berolahraga," kata Dana.(Baca juga: Makanan dan Minuman Sehari-hari yang bikin gemuk)

Selain itu, kata Dana, jarang ada orang yang mau minum kopi tanpa gula. Sementara gula dan krim akan membuat Anda cepat gemuk karena satu gelas kopi memiliki 250 atau 300 kalori sekali minum.






* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini