Sukses

7 Cara Jinakkan Sindroma Premenstruasi

Menjelang menstruasi kita kerap mengalami nyeri atau kram perut, kembung, lemah, dan mudah lelah, akibat hormon sedang tidak seimbang.

Liputan6.com, Jakarta Menjelang menstruasi kita kerap mengalami nyeri atau kram perut, kembung, lemah, dan mudah lelah, akibat hormon sedang tidak seimbang. Perhatikan hal ini untuk membantu menjinakkan sindroma premenstruasi.

1. Tambahkan asam lemak esensial seperti omega-3 untuk meredakan kram perut. Jadi, isi piring dengan ikan.

2. Ganti protein hewani dengan yang nabati, seperti dari kacang-kacangan dan susu kedelai.

3. Konsumsi suplemen multivitamin seperti magnesium, vitamin B6 dan E, juga bisa mengatasi kram.

4. Tambahkan asupan bayam, kacang almon, buncis, dan sumber zat besi lainnya untuk mencegah anemia.

5. Perbanyak minum air putih, setidaknya 3 liter per hari selama siklus menstruasi.

6. Kurangi asupan alkohol dan kafein, juga daging merah dan kuning telur, karena dapat memicu peradangan.

7. Hindari lemak trans, gula pasir, dan garam. Gula akan memperparah kondisi emosi, dan garam bisa membuat kembung dan retensi air semakin buruk.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini