Sukses

5 Warna Pereda Mata Tegang

Mata bisa menjadi tegang saat melihat warna yang tak enak dipandang. Akan lebih baik jika Anda melihat warna yang menenangkan mata

Liputan6.com, New Delhi Mata bisa menjadi tegang saat melihat warna yang tak enak dipandang. Akan lebih baik jika Anda melihat warna yang menenangkan mata. Jangan sampai, warna yang Anda lihat membuat kepala sakit atau mengalami masalah mata lainnya.

Kebanyakan orang cenderung melihat warna yang gelap, terutama ketika berkerja di depan monitor. Apabila Anda mempertimbangkan warna latar belakang, perhitungkan warna yang akan sesuai dengan mata Anda. Berkonsentrasilah pada warna yang akan menenangkan mata Anda.

Berikut beberapa warna yang bisa membantu menenangkan mata Anda seperti dilansir Boldsky, Senin (19/5/2014).

1. Merah

Warna merah tampaknya bagus untuk mata Anda apabila digunakan sebagai latar belakang. Anda akan menemukan warna merah, terutama merah kayu gelap yang menenangkan mata Anda.

Ini adalah warna terbaik untuk latar belakang telepon atau komputer. Anda harus selalu berpikir merah menjadi warna yang baik untuk mata Anda.

2. Biru

Apabila ingin warna yang menenangkan mata, Anda bisa memilih biru karena ringan dan mewah. Anda akan menganggap warna ini berperan terbaik sebagai warna latar belakang. Biru disukai karena menenangkan Anda.

3. Cokelat

Ketika Anda ingin warna yang membumi, cobalah warna cokalet. Warna ini terasa baik ketika dipandang dan paling menenangkan. Cokelat tampak ramah dan menenangkan mata terutama apabila tegang karena berlebihan melihat monitor.

4. Putih

Anda akan menemukan bahwa latar belakang putih adalah yang terbaik. Putih selalu digunakan untuk menggambarkan dan menunjukkan perdamaian.

Ini adalah salah satu kombinasi terbaik untuk mata.  Bila Anda menempatkan hal-hal putih di meja Anda, seluruh aura menjadi damai dan baik.

5. Hitam

Warna ini selalu disukai sebagai latar belakang untuk monitor Anda. Ini bukan warna menyedihkan yang sering dibicarakan orang-orang. Ini merupakan warna yang kuat yang menandai kekuatan dan kekuasaan.



* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.