Sukses

Ibu Korban Pencabulan JIS Harap Semua Murid Diperiksa Kesehatan

Liputan6.com, Jakarta Ibu dari korban pelecehan seksual bocah berusia 6 tahun, T berharap semua murid di Jakarta Internasional School (JIS) diperiksa kesehatannya.

"Setelah anak saya positif tertular herpes dari salah satu pelaku, saya berharap semua murid TK JIS diperiksa juga. Hal ini supaya ketahuan korban-korbannya, demi kesehatan dan masa depan mereka," kata T, Minggu (20/4/2014).

T mencurigai korban pelecehan seksual dalam sekolah tidak hanya menimpa anaknya. "Ada mama-mama lain yang merasakan apa yang saya rasakan. Mereka menangia bercerita tentang anaknya. Saya khawatir mereka juga tertular herpes dari si pelaku," kata T.

T menghimbau para rekan sesama wali murid yang menjadi korban tidak perlu takut memberikan informasi.

"Kalau itu benar jangan takut. Kita semua perlu keadilan, kemanusiaan itu lebih tinggi dari harta. Kalau memang anaknya menjadi korban segera ungkapkan supaya tidak ada lagi pelaku bejat," kata T.

Sementara itu Ketua Komisi Nasional Perlindungan Anak (Komnas PA), Arist Merdeka Sirait menduga pelecehan seksual di sekolah itu bukan hanya terjadi satu kali.

"Itu tidak sekali melainkan berkali-kali sampai korban menderita herpes. Masih ada keluarga lain yang lapor, korban di JIS tidak hanya satu," kata Arist.

Keduanya berharap pihak sekolah mau bekerjasama mengusut tuntas kasus ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.