Sukses

Terlalu Kurus Bikin Anda Cepat Mati?

Tapi tahukah Anda, menjadi kurus juga meningkatkan risiko seseorang pada kematian?

Liputan6.com, London Tidak sedikit dari wanita beranggapan bahwa memiliki tubuh gemuk berisiko pada kematian. Itulah sebab wanita mati-matian menurunkan berat badannya agar terlihat ideal. Tapi tahukah Anda, menjadi kurus juga meningkatkan risiko seseorang pada kematian?

Dalam studi yang dipublikasikan dalam Journal of Epidemiologi and Public Health, peneliti melakukan analisa terhadap 51 penelitian yang meneliti adanya hubungan antara indeks massa tubuh (BMI) dan kematian dari setiap penyebab.

Setiap penelitian termasuk dalam analisis telah berlangsung setidaknya selama lima tahun, untuk memerhitungkan apakah kekurangan gizi, penyalahgunaan zat, merokok, status berpenghasilan rendah, kesehatan mental atau perawatan diri yang buruk.

Dikutip dari Fox News, Kamis (2/4/2014) secara keseluruhan, hasil penelitian menunjukkan bahwa orang yang kekurangan berat badan, dengan BMI 18,5 atau kurang, memiliki 1,8 kali risiko lebih tinggi untuk menginggal dunia, dibandingkan dengan orang yang BMI normal hinggal 24,9.

Selain itu, orang yang obesitas memiliki risiko 1,2 kali lebih tinggi meninggal dibandingkan dengan orang pada berat badan normal, dan orang yang sangat gemuk memiliki risiko 1,3 kali lebih tinggi.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini